Playground yang ada di Bandung

Rekomendasi Playground di Bandung, Cocok Untuk Bermain Anak!

By: kindguideasia.com

Published:

Dengan adanya Kereta Cepat Whoosh, maka liburan ke Bandung sekarang lebih gampang! Buat Moms dan Dads yang berencana ke Bandung dalam waktu dekat, apa lagi sebentar lagi sudah memasuki libur lebaran, aku punya beberapa rekomendasi playground di Bandung yang patut Moms dan Dads kunjungi bersama anak. Meskipun wisata di Bandung sangat banyak macamnya, namun keberadaan playground di bawah ini akan menambah list kegiatan menarik yang dapat Moms dan Dads lakukan bersama anak untuk liburan seru di Bandung! Yuk, intip listnya di bawah ini!

Joy n Fun

Joy n Fun adalah taman bermain anak di Bandung yang mengusung konsep indoor playground. Tempat ini menyediakan kegiatan yang seru dan menyenangkan dengan wahana permainan yang bervariasi mulai dari perosotan, kolam bola, hingga bermain pasir. Sebelum bermain di Joy n Fun, pastikan Moms dan Dads telah menyiapkan kaus kaki agar anak-anak bermain dengan aman dan nyaman.

Panama Park 825

Mau ajak anak menjelajahi salju tapi hanya punya akhir pekan? Panama Park 825 jawabannya! Playground ini adalah salah satu playground terbesar di Bandung dengan pilihan theme park yang menarik, yaitu Snow Park. Di Snow Park ini, anak-anak dapat bermain salju layaknya di luar negeri lho, Moms! Jadi, anak-anak dapat bermain sambil belajar di area bermain di Bandung yang kids friendly.

We Playground Dusun Bambu

Rekomendasi selanjutnya cocok untuk Moms dan Dads yang ingin membawa anaknya beraktivitas di playground outdoor. Siapa sangka tempat rekreasi terbaik di Bandung tertarik memiliki playground di dalam areanya, yaitu Dusun Bambu. Di area ini, Moms dan Dads dapat mengajak anak bermain beragam wahana seru yang patut dicoba seperti perosotan dan Water Coaster. Aktivitas bermain yang ditawarkan pun nyaman dan aman didatangi bersama anak-anak.

Dago Dreampark

Meskipun bermain sangat penting untuk anak-anak, Moms dan Dads juga bisa lho menambah sentuhan wisata alam ketika anak-anak bermain. Salah satu playground di Bandung yang mendukung keduanya adalah Dago Dreampark. Tempat ini memiliki konsep adventure sehingga anak dapat bermain di outdoor playgroun di Bandung yang seru dan murah. Destinasi wisata ini fix murah banget, tiketnya mulai dari Rp 30 ribuan aja per orang!

Trans Studio Bandung

Arena bermain yang sering dikunjungi selanjutnya berlokasi di dalam Trans Studio Mall dan merupakan top 3 playground di Bandung. Meskipun harga tiket yang dibanderol di area ini cukup pricy, tapi dijamin worth it! Ada Wall Climbing, Giant Swing, dan Roller Coaster yang seru untuk anak-anak. Cek info selengkapnya di bawah ini, ya!

Miniapolis 23 Paskal

Rekomendasi berikutnya juga memiliki lokasi yang hampir sama dengan Trans Studio, yaitu di dalam mall. Miniapolis berlokasi di 23 Paskal. Tempat ini sangat cocok buat Moms dan Dads yang ingin anak-anak play and learn at the same time karena kegiatan yang ditawarkan tak hanya seru tapi juga berbobot seperti mandi bola, taman kelinci, serta mobil-mobilan.

Kesimpulan

Terletak tak jauh dari Jakarta membuat Bandung menjadi kota langganan wisatawan Jakarta. Dengan itu, banyak destinasi wisata dan rekreasi keluarga yang menarik. Namun Moms dan Dads nggak perlu khawatir karena Kind Guide Asia sudah siapkan rekomendasi tempat bermain anak yang seru di Bandung untuk menghabiskan akhir pekan nanti. Happy holiday!